Pemasangan Rangka Atap Baja ringan Semarang

Kali ini saya akan mengulas beberapa cara pemasangan Rangka Atap Baja Ringan yang baik dan benar. Dalam melakukan pemasangan rangka atap baja ringan atau kanopi haruslah benar agar menuai hasil yang maksimal, terkadang ada yang memasang dengan cara yang kurang benar dan akhirnya berdampak komplain dan parahnya lagi kalau sampai roboh. Nah kali ini saya akan mengulas bagaimana cara pemasangan rangka atap baja ringan yang baik dan benar, simak beberapa cara pemasangan di bawah ini.






Cara Pasang Rangka Atap Baja Ringan


Rangka atap baja ringan diproduksi untuk memudahkan perakitan dan pemasangan di lapangan. Meskipun ringan dan tipis, material konstruksi ini memiliki derajat kekuatan tarik 550 MPa, sementara baja biasa sekitar 300 MPa. Dengan ketebalan berkisar dari 0,4 mm – 1 mm, rangka atap baja ringan mampu berfungsi untuk menopang penutup atap dengan didukung oleh elemen-elemen seperti : kuda-kuda, usuk/kasau dan reng.

Rangka atap terdiri dari batang luar (chord) dan batang dalam (webs). Struktur rangka batang ini hanya memikul beban aksial. Gambar berikut ini merupakan contoh struktur kuda-kuda baja ringan.





Rangka atap baja ringan berbentuk truss, yaitu terdiri dari banyak batang untuk mendukung beban. Berbeda dengan baja konvensional, pada konstruksi atap baja konvensional berbentuk monoframe, yaitu terdiri dari sedikit batang untuk mendukung beban. Jika baja ringan dibentuk setelah dingin (cold-formed), baja konvensional dibentuk pada keadaan temperatur yang sangat tinggi sehingga memiliki kekuatan yang tinggi dan berat yang besar.

Jarak pemasangan antar kuda-kuda baja ringan ditentukan oleh jenis penutup atap, bentang kuda-kuda dan beban-beban lain yang berada di atas atap. Semakin berat beban yang ditopang oleh kuda-kuda maka jaraknya pun semakin pendek. Selain dapat memperpendek jarak hal yang dapat juga dilakukan adalah dengan mengganti material dengan yang memiliki ketebalan lebih besar maupun yang memiliki ukuran profil yang lebih luas.

Baja ringan memiliki banyak profil, dikarenakan setiap profil memiliki kekuatan dan fungsi yang berbeda. Profil yang sering digunakan adalah profil C, profil UK dan profil A untuk reng. Profil C dan UK memiliki tipe-tipe dengan ketebalan antara 0,55–1 mm. Untuk profil A untuk reng dengan ketebalan 0,45-0,55 mm sebagai tumpuan penutup atap.

Antar elemen baja ringan disambung dengan menggunakan baut mekanik sendiri (selft drilling screw) dengan spesifikasi sebagai berikut :

1. Kuat ketahanan korosi minimum : Kelas 2 (minimum corrosion rating).
2. Ukuran baut untuk struktur utama adalah tipe 12-14x20 dengan ketentuan sebagai berikut :

Diameter ulir : 5,5 mm
Jumlah ulir tiap inchi : 14 TPI
Panjang : 20 mm
Ukuran kepala baut (screw) : 5/16” (8 mm hex. socket)
Material : AISI 1022 Heat Treated Carbin Steel
Kuat geser rata-rata : 8,8 kN
Kuat tarik minimum : 15,3 kN
Kuat torsi minimum : 13,2 kNm

3. Ukuran baut untuk reng adalah tipe 10-16x16, dengan ketentuan sebagai berikut :

Diameter ulir : 4,87 mm
Jumlah ulir tiap inchi : 16 TPI
Panjang : 16 mm
Ukuran kepala baut (screw) : 5/16” (8 mm hex. socket)
Material : AISI 1022 Heat Treated Carbin Steel
Kuat geser rata-rata : 6,8 kN
Kuat tarik minimum : 11,9 kN
Kuat torsi minimum : 8,4 kNm

Pemasangan baut harus berdasarkan gambar kerja. Alat yang digunakan adalah bor listrik minimum 560 watt dengan kemampuan putar alat minimal 2000 rpm.

Profil-profil baja ringan yang tipis mengharuskan untuk menghindari kerusakan pada saat pemasangan baut ataupun pada saat masa layan. Berikut tata cara pemasangan baut pada struktur baja ringan :

Jarak antara baut paling tepi dengan batang yang disambung minimal dua kali diameter baut
Jarak antar baut minimal tiga kali diameter baut.
Alat yang digunakan untuk pemasangan baut harus memiliki kecepatan 200 rpm - 250 rpm, dengan posisi tegak lurus bidang dan alat harus dihentikan ketika baut sudah tertancap penuh (kencang).
Baut tidak boleh dipasang pada titik berat batang, melainkan dipasang di bagian tepi dengan posisi diusahakan simetris dan membagi sama besar pad sudut-sudut pertemuan antar batang.




Cara pemasangan kanopi baja ringan ini kami bagi menjadi 3 tahapan yaitu tahap persiapan, tahap pembuatan tiang/kuda kuda dan tahap perakitan rangka atap.

Tahap 1: Persiapan

Pada tahap ini adalah mempersiapkan design, model dan bentuk kanopi beserta alat dan bahan.

Arsiteking (Menggambar design)
Menentukan seperti apa kanopi yang akan dibuat, bisa dengan menggambar atau melakukan perhitungan sederhana. 5 design, model kanopi terbaru  ini bisa menjadi referensi anda jika ingin membuat kanopi dengan baja ringan.

Alat dan Bahan

Baja ringan type C , Reng dan Taso (sesuai kebutuhan)
Seng/genteng baja ringan (sesuai kebutuhan)
Martil/palu
Tang biasa
Gunting/tang pemotong baja ringan
Penggaris siku
Bor listrik
Paku atau Skrup baja ringan
Dynabolt
Hexagonal socket
Watterpass
Alat gali (liggis)
Semen dan pasir


Tahap 2: 
Pembuatan tiang/kuda-kuda

Langkah pembuatan tiang/kuda-kuda sebagai berikut termasuk cara pemotongan baja ringan yang baik dan benar hingga mendirikannya.

1. Pengukuran dan pemotongan

Ukur ketinggian kanopi yang di inginkan.
Kemudian garis menggunakan penggaris siku di setiap sisinya.
Potong baja ringan menggunakan gunting/tang khusus baja ringan dengan ukuran sama dan di sesuaikan dengan jumlah tiangnya.

Ukuran pemotongan dilebihi kurang lebih 20 cm untuk masuk ke tanah.
Cara memotongnya seperti ini: Gunting pada sisi kanan dan kiri pada bagian yang telah ditandai atau diberi garis tadi, lalu tinggal di tekuk-tekuk saja sampai patah ( karena untuk memotong bagian tengahn atau atasnya sulit dilakukan menggunakan gunting).
Rapikan ujung bekas pemotongan tersebut menggunakan palu atau tang.

2. Pemasangan tiang

Gali tanah dengan kedalaman kurang lebih 20cm dan lebar 5 – 10cm
Siapkan adukan semen
Gunakan selang waterpass (Waterpass manual) untuk menyamakan ketinggian
Masukkan tiang yang telah di buat tadi ke lubang tersebut.
Timbun dengan adukan semen (Bisa ditambahkan batu atau kerikil)
Lakukan uji coba menggunakan waterpass elektrik di setiap sisi untuk mengukur kemiringan tiang
Buat suatu kuncian agar tiang tersebut tidak berubah (bisa di kencang dengan tali)


Tahap 3: 
Perakitan rangka atap

Setelah tiang berdiri kokoh langkah selanjutnya adalah membuat atap kanopi berdasarkan model yang telah direncanakan.

a. Pembuatan rangka kanopi

Pembuatan rangka kanopi ini meliputi pemasangan kasau/ kaso baja ringan dan pemasangan reng. Gunakan Paku atau Skrup baja ringan kemudian rekatkan menggunakan bor listrik.

Untuk pemasangan baut angkur atau Dynabolt seperti ini:

Tandai dan lubangi tembok dengan bor listrik
Pilih mata bor yang sesuai dengan ukuran Dynabolt.
Masukkan Dynabolt dan ketuk menggunakan palu.
Setelah Dynabolt terpasang lubangi baja ringan di daerah yang akan di satukan dengan tembok menggunakan dynabolt.
Kencangkan mur hingga badan baut keluar.
Buka Baut yang ada pada dynabolt kemudian satukan dengan lubang pada baja ringan tadi.
Pasang kembali dan kencangkan baut menggunakan kunci inggris.

b. Pemasangan atap

Setelah tiang berdiri, menyatu dengan rangka atap dan tembok setelah terpasang dynabolt  selanjutnya tahap finishing yaitu pemasangan atap. Untuk mempermudah pemasangan atap biasanya pengukuran dan pemotongan dilakukan di bawah. Atap bisa berupa seng atau genteng metal yang cocok di aplikasikan dengan baja ringan.

Kesimpulan

Pembuatan kanopi baja ringan yang saya tunjukkan di atas hanya sebuah langkah kerja sederhana yang dilakukan sendiri. Untuk mendapatkan hasil kanopi baja ringan yang bagus dengan desain terbaik bisa melalui aplikator yang handal dan terpercaya. Jika anda berminat atau sekedar ingin konsultasi atau mau membuat Rangka atap baja ringan dan Kanopi bisa langsung hubungi admin ya..


Call/Wa
085726844555

Renovasi Rumah Semarang Termurah

Renovasi Rumah Semarang Termurah Sebagai jasa di bidang bangun rumah dan jasa renovasi rumah , Kami selalu bertujuan untuk memberikan layanan yang berkualitas kepada konsumen Kami dan dengan harga yang terbaik. Dalam memberikan jasa bangun rumah bagi konsumen, Kami akan membantu dari proses konsultasi atau identifikasi kebutuhan Anda dalam proses pembangunan rumah yang akan dilakukan seperti menentukan jadwal pembangunan rumah Anda, pembuatan gambar ataupun desain model dan bentuk rumah, penghitungan rincian anggaran harga bangun rumah atau rincian anggaran biaya (RAB) bangun rumah sampai dengan proses pengerjaaan bangun rumah dan finishing. Hal ini Kami lakukan agar proses pembangunan rumah yang Anda inginkan berjalan sesuai dengan rencana yang baik, harmonis dan untuk mengurangi resiko pengeluaran yang sia-sia.


Dalam merencanakan bangun rumah, hal yang pertama perlu dilakukan adalah mengidentifikasi kebutuhan pembangunan rumah sehingga sesuai dengan keinginan. Setiap kontraktor bangunan yang serius memiliki rencana ataupun konsep terperinci mengenai seperti apa model desain rumah yang akan dibangun. Rencana ini akan menjamin pembangunan yang dilakukan sesuai dengan permintaan dan kebutuhan. Hal ini biasanya dilakukan oleh team arsitek profesional yang sudah berpengalaman di bidangnya sehingga hasil desain model rumah tersebut nantinya sesuai dengan standar dan peraturan yang ada.




Jasa bangun rumah yang kami berikan antara lain :




1. Membangun sketsa rumah anda

Layanan ini kami berikan bagi anda yang membutuhkan desain arsitektur atau sketsa bangunan rumah anda secara cepat dan sesuai dengan keinginan anda yang dilakukan oleh arsitek-arsitek profesional yang kami miliki yang hasilnya nanti dalam bentuk gambar 3 dimensi.

2. Desain arsitektur dan struktur bangun rumah

Dalam proses arsitektur dan struktur muda, layanan yang kami berikan antara lain meliputi konsultasi keinginan dan kebutuhan pembangunan rumah, membuat konsep desain untuk rumah, membuat gambar denah bangunan rumah, membuat gambar struktur bangunan rumah , membuat gambar rencana sanitasi bangunan rumah, membuat gambar rencana pintu dan jedela rumah, membuat gambar desain model dan bentuk rumah baik itu desain interior dan desain eksterior, membuat gambar pola lantai rumah, membuat gambar kamar mandi rumah, membuat gambar 3 dimensi bangunan rumah , dan perhitungan (RAB) bangunan rumah .

3. Desain rumah dan pengawasan




Layanan ini kami sediakan bagi Anda yang membutuhkan ingin memakai jasa kami sebagai Arsitek sekaligus yang melaksanakan proses pembangunan rumah anda. Ketentuan dari layanan ini adalah :

° menyediakan dan akan mengirimkan tenaga ahli Arsitek dan Sipil untuk pelaksanaan pembangunan rumah.

– harga jasa layanan ini adalah 10 % dari nilai proyek yang di hitung dari RAB ( Rencana Anggaran Biaya ) pembangunan rumah anda. ( diluar dari biaya tenaga kerja / tukang ).

– pemilik proyek menyediakan bahan bangunan yang di perlukan untuk pembangunan rumah

Memakai tenaga tukang dari kami atau Anda sudah memiliki tukang sendiri.

4. Desain rumah, dan pelaksanaan secara total pembangunan rumah (borong total)



Layanan ini kami berikan untuk Anda yang 100 % mempercayakan pembangunan secara total rumah Anda kepada kami, kami melaksanakan pembangunan rumah sesuai yang dituliskan dalam surat perjanjian kontrak sampai dengan serah terima kunci. Kami akan mengajukan Harga penawaran yang di hitung berdasarkan Rencana Anggaran Biaya ( RAB ) sesuai dengan spesifikasi bahan dan material yang akan di pakai dalam proses pembangunan rumah.

Demikian informasi tentang Renovasi rumah yang mungkin bisa membuat anda untuk memutuskan mengenai desain rumah yang akan anda bangun dan untuk info lebih lanjut anda bisa menanyakan langsung kepada kami untuk Renovasi rumah yang anda inginkan, silahkan hubungi kami :

WA
085726844555

Kanopi dan Rangka Atap Baja Ringan Termurah Semarang

Kanopi Baja Ringan Semarang | Kanopi dan Rangka Atap Baja Ringan Termurah Semarang , CV Tiga Putra, 085726844555 - Kanopi Baja Ringan Galvalum Murah di semarang. Spesialis Pasang Kanopi di Semarang Harga Murah. Jasa pasang kanopi Semarang yang baik dan berkualitas tinggi dan memberikan hasil yang tidak akan mengecewakan pelanggan.

Kanopi dan Rangka Atap Baja Ringan Termurah Semarang

Kanopi dan Rangka Atap Baja Ringan Termurah Semarang

Spesialis jasa pasang kanopi dan rangka atap baja ringan termurah di Semarang kami jasa pasang baja ringan yang akan memberikan pelayanan terbaik untuk anda karna anda adalah prioritas kami dengan di kerjakan tukang bersertifikasi dan pengalaman lebih dari 8 tahun di bidang pemasangan konstruksi baja ringan. Untuk harga pastinya bersahabat serta di kerjakan dengan material yang berkualitas dan bergaransi hingga 10 tahun. Kami juga menjual material baja ringan seperti :

  • Kaso C 75.075
  • Reng 0,45
  • Spandek
  • Genteng multiroof
  • Pandek pasir
  • Onduline
  • Onduvila
  • Polycarbonate
  • Alderon
  • Trimdek
  • Solartuff dll




Harga kanopi baja ringan semarang 2019, 2020

Harga kanopi baja ringan murah di kota Semarang dan meliputi area ungaran, salatiga, dan sekitarnya. Berikut adalah jasa pemasangan kanopi di semarang berkualitas yang menggunakan rangka baja ringan, besi hollow, stainless steel, besi galvanis/galvalum anti karat, baja ringan warna, Besi CNP.

Harga Jasa Pemasangan kanopi galvalum semarang dengan material baja ringan maupun besi hollow murah di semarang, Untuk rencana kanopi semarang, atap menggunakan spandek galvalum, atap onduline, atap onduvilla, atap rooftop upvc, atap alderon, atap multiroof, atap metal pasir, atap kaca, atap tempered, atap transparan, atap go green

Kanopi bila dilihat dalam pengertian menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia berarti tirai atau langit-langit dari terpal, kain, logam, dsb pada teras terdapat — bertiang sebagai pemisah halaman dengan bagian dalam rumah.

Dalam dunia biologi, istilah kanopi bahkan sangat dikenal bagi siapapun yang punya hobi keluar masuk hutan. Di hutan hujan tropis, kebanyakan kehidupan tumbuhan dan hewan tidak ditemukan di permukaan tanah (forest floor), tapi bisa ditemukan pada dunia dedaunan yang dikenal dengan nama kanopi. Kanopi yang bisa berada pada ketinggian 100 kaki (30 meter) dari atas tanah terbentuk oleh cabang-cabang dan deedaunan pohon-pohon hutan yang saling tumpang tindih. Kanopi ini jugalah yang membuat cahaya matahari sulit menembus hutan hujan tropis, yang selalu terjaga kelembabannya.

Pada abat pertengahan pun, kata canope (Perancis) dan canopeum (Latin) erat kaitannya dengan tempat tidur bertiang empat dengan tirai atau kain yang menutupi bagian atas serta samping. Selain berfungsi untuk memberi kehangatan, tirai-tirai ini juga berguna untuk menjaga dari angin, melindungi dari benda yang jatuh dari atas, bahkan berfungsi untuk memberikan privasi bagi penggunanya.

Nah, dengan beberapa pengertian tersebut, jelaslah bahwa istilah kanopi yang digunakan dalam arsitektur saat ini merupakan sejenis atap untuk melindungi bagian luar rumah dari panas matahari dan terpaan hujan. Kanopi dalam perkembangannya kini marak digunakan pada bagian garasi mobil dan balkon rumah, kantor dan bangunan lainnya.

Kehadiran kanopi baja ringan selain untuk fungsi melindungi, juga menjadi bagian tak terpisahkan dari keindahan desain sebuah bangunan. Kini beragam model dan jenis kanopi sudah bisa ditemukan. Bahan pembuat kanopi pun mulai bervariasi, sehingga mudah dipilih sesuai selera dan kebutuhan seperti bahan genting, bahan sirap (kayu), vinil, polikarbonat, kain, plastik, dak beton, seng, dan fiber semen.

Kanopi / Canopy Baja Ringan – Mungkin sebagian besar dari Anda sudah tahu apa fungsi kanopi pada rumah. Salah satu pelengkap rumah ini biasanya dipakai untuk melindungi bagian di bawahnya dari sinar matahari atau air hujan. Biasanya kanopi bisa dengan mudah kita temui di teras rumah.

Seiring berkembangnya zaman, kanopi tidak hanya difungsikan sebagai atap pelindung semata, namun juga sebagai penunjang keindahan dari suatu rumah. Maka dari itu produsen saling berlomba untuk menawarkan beragam jenis kanopi yang tidak hanya menonjolkan kualitas, namun juga memiliki bentuk yang menarik.




Di pasaran ada banyak sekali jenis kanopi yang bisa dibeli. Hal ini tentu memudahkan kita dalam memilih kanopi yang sesuai dengan desain rumah. Namun, di sisi lain banyaknya pilihan membuat kita kebingungan, akan memilih jenis yang mana. Jika Anda juga mengalami kesulitan dalam memilih kanopi, kami sarankan untuk memilih kanopi baja ringan. Kanopi jenis ini memiliki beberapa kelebihan, yaitu :

A. Kelebihan Kanopi Baja Ringan

Lebih Murah
Lebih ringan beban konstruksinya
Anti Karat
Anti Rayap
Anti Gempa
Tahan Terhadap Api
Cepat Proses Pengerjaannya
Meskipun memiliki kelebihan, kanopi baja ringan juga memiliki beberapa kekurangan, yaitu :

B. Kekurangan Kanopi Baja Ringan

Konstruksi kanopi berbahan baja ringan terlihat kaku dan kasar. Hal ini dikarenakan tidak ada finishing cat dan penutupan sambungan dengan dempul. Dengan begitu, sambungan atau bahkan paku roofing bisa terlihat jelas dari bawah.
Jika menggunakan atap spandek atau zincalume, maka anda akan mendengarkan suara lebih nyaring akibat terkena guyuran hujan, namun ada solusi untuk meredam suara bising atap zincalume, yaitu dengan memakai glaswool dan aluminium foil.
Perlu diketahui, setiap jenis kanopi tentu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Oleh karena itu dari kelebihan dan kekurangan yang ada Anda bisa mempertimbangkan hal tersebut agar tidak salah pilih. Apabila pilihan Anda jatuh pada kanopi baja ringan, selanjutnya jangan lupa untuk menghitung harganya.

Di pasaran harga kanopi baja ringan ini bervariasi, mulai dari Rp 150 ribuan per meter persegi hingga Rp 300 ribu untuk setiap meter persegi. Untuk lebih jelas, berikut adalah daftar harga kanopi baja ringan terbaru:

Berikut ini adalah daftar harga kanopi baja ringan :
Harga Rp 159.000/meter2 , Spesifikasi :
Rangka atap baja ringan model flat
Atap Spandek tebal 0,25 mm
Free jasa ongkos kirim
Free jasa pemasangan

Harga Rp. 175.000/ meter2 , Spesifikasi :
Rangka atap baja ringan model flat
Atap spandek tebal 0,3mm
Free Ongkos kirim
Free Jasa Pemasangan

Harga Rp. 200.000/ meter2 , Spesifikasi :
Rangka atap baja ringan model flat
Atap spandek tebal 0,35
Free ongkos kirim
Free jasa pasang

Harga Rp. 250.000/ meter2 , Spesifikasi :
Rangka atap Baja ringan model double
Atap Spandek tebal 0,35 mm
Free ongkos kirim
Free jasa pengiriman

Harga Rp. 300.000/ meter2 , Spesifikasi :
Rangka Atap baja ringan model double
Atap spandek/pollycarbonate
Free ongkos kirim
Free jasa pasang

Untuk konsultasi mengenai Kanopi dsb bisa langsung menghubungi nomor di bawah.

Tlp/Wa 

085726844555 
Demikian adalah daftar harga kanopi semarang baja ringan terbaru. Kami sarankan jangan lupa untuk menyesuaikan dengan kantong Anda. Jangan terlalu memaksakan diri agar tidak berat di ongkos. semoga ulasan Kanopi dan Rangka Atap Baja Ringan Termurah Semarang bermanfaat bagi anda.